Berita
Artikel Rumah Sakit Kami
Kegiatan Sosialisasi
Etika Batuk & Hand Hygiene

Tim Promosi Kesehatan RSU Al-Islam H.M. Mawardi| Dalam terus meningkatkan mutu dan keselamatan pasien di lingkungan RSU Al-Islam H.M. Mawardi ini, ada sebuah tim yang diamanahkan oleh direksi untuk selalu memberikan edukasi, sosialisasi kepada masyarakat. Salah satu sasaran dari tim PKRS ini adalah keluarga, keluarga pasien dan peangunjung yang ada dilingkungan RSU Al-Islam H.M. Mawardi
Kegiatan – kegiatan sosialisasi seperti ini rutin di selenggarakan guna untuk mesyarakat sadar akan pentingnya menjaga kesehatan. Pada kegiatan kali ini (24/8), Tim PKRS RSU Al-Islam H.M. Mawardi berkolaborasi dengan TIM PPI memberikan sosialisasi dan edukasi tentang Etika Batuk dan Hand Hygiene. Hal ini dirasa paling penting disosialisasikan karena di saat ini masa pandemic covid-19 dan cacar monyet sudah banyak kelonggaran. Sehingga masyarakat terkadang sudah tidak begitu menerapkan protoko kesehatan. Salah satunya, kesadaran untuk melakukan cuci tangan dan etika batuk yang benar.
Etika batuk dan cuci tangan sendiri ada prosedur yang sudah diteapkan oleh WHO, sehingga dapat meminimalkan resiko terjadinya transmisi /penularan. Pada kegiatan kali ini menyasar kepada para penunggu pasien/ keluarga pasien lantai dua di ruang rawat inap, “bukan hanya pasien yang perlu diperhatikan, akan tetapi keluarga pasien atau penunggu juga sudah seharusnya kita perhatikan untuk keselamatannya, Jangan sampai pulang membawa bakteri”, Ujar Priyantini, S. Kep.Ns Sebagai ketua IPCN RSU Al-Islam H.M. Mawardi. Kegiatan sosialisasi ini di harapkan para penunggu bisa mengerti cara cuci tangan yang benar sehingga dapat meminimalkan terjadinya penularan bakteri sehingga saat para penunggu pasien ini pulang tidak membawa oleh – oleh MIKROORAGANISME (virus) yang dibawa dari lingkungan Rumah Sakit.
Kegiatan sosialisasi bukan hanya sekedar penyuluhan pemaparan materi saja, akan tetapi ada sesi Tanya jawab atau diskusi serta sesi praktek. Sesi materi disampaikan sebagai dasar untuk orang – orang mengetahui prosedur cuci tangan dan etika batuk yang benar, dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab dan diskusi untuk para audience agar bisa lebih mematangkan pemahaman tentang materi yang disampaikan.
Tak hanya itu, pada sesi praktek bersama – sama antara para audience dengan tim. Ternyata para audience sangat antusias, banyak dari mereka berebut untuk mencoba mempraktekan cuci tangan yang benar. Ini semua karena Tim PKRS dan pemateri benar benar memberikan materi dengan penuh ramah tamah dan etika kesopanan. Tak ada ketakutan pada audience yang belajar praktek namun senyum dan ketawa terlihat jelas pada raut mimik wajah mereka, Praktek ini pun didampangi oleh para staff medis yang sudah bekompeten. Banyak dari audience, yang ternyata akhirnya bisa mempraktekan sendiri.
“wah, nanti pulang tak ngajari tetangga saya cara cuci tangan yang benar”, ujar salah satu peserta audience penyuluhan. Kegiatan sosialisasi ini rutin diadakan dan tentunya dengan materi – materi yang berbeda setiap eventnya.
Peyunting : Koko & Yanti